- Motivasi - "Cara terbaik untuk menghargai kejadian yang hadir menerpa, hanya dengan menikmatinya tanpa memiliki penilaian negatif" .. Pujangga Giras - Cak Dion's Lapendoz - Pujangga Giras

<< Hargai karya orang lain, "NO - PLAGIAT" >>

Minggu, 06 November 2011

SENYUM NABI TENTANG PAKAIAN KEBESARAN

Raulullah SAW memiliki kurang lebih 10 istri. Dan semua itu merupakan pengecualian dari Allah untuk beliau.
Istri-istri Rasulullah SAW tersebut menjadi Ummul Mukminin antara lain:
a.      Khadijah binti Khuwailid,
b.      Saudah binti Zam’ah.
c.      Aisyah binti Abu Bakar.
d.      Hafhah binti Umar Ibnul Khaththab.
e.      Ummu Salamah.
f.        Ummu Habibah binti Sufyan.
g.      Zainab binti Khuzaimah.
h.      Zainab binti Jahsy.
i.        Juwariyah binti al-Harits.
j.         Shafiyyah binti Huyaiy.
k.      Maimunah binti al-Kharits.
l.        Mariyah al-Qibtiyah.
(Seorang jariyah yang tidak mendapat sebutan Ummul Mukminin).

Kepada semua istri beliau, Rasulullah SAW dapat mempergauli mereka dengan sangat baik dan adil. Jika masih ada saja salah satu atau dua istri beliau yang masih di kuasai cemburu, itu merupakan masalah fitrah yang bisa saja terjadi pada setiap perempuan, dan itu Rasulullah sangat memakluminya.

Tetapi, yang tidak bisa dilupakan oleh para sahabatbeliau adalah, Rasulullah SAW suka mengajak para istrinya bercanda. Ada saja yang bisa menjadi bahan candaan beliau. Dan hebatnya, canda-canda yang beliau lakukan, dalam setiap ucapannya tidak mengandung kebohongan.

Ibnu Abbas pernah bercerita, “Pada suatu hari Rasulullah SAW memberikan npakaian yang besar kepada salah satu istrinya, lalu beliau berkata, “Pakailah pakaian ini, lalu pujilah nama Allah Ta’ala, seretlah ujungya seperti ujung pakaian pengantin.” Lalu istrinya pun melakukan dan tertawalah beliau melihat cara berjalan istrinya yang menggelikan.
Demikian sekilas gambaran kehidupan Rasulullah SAW yang suka bersenda gurau dengan istri-istri beliau, sehingga rumah tangga beliau di naungi cahaya ketentraman dan keharmonisan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar